Ketika Orang-Orang Sukses di Dunia Mengatakan "Tidak"

Apa Reaksi ketika Orang sukses mengatakan tidak?

Motivation -  Berkata 'tidak' kedengarannya sangatlah mudah, namun kenyataannya untuk menolak seseorang dan mengatakan kata itu sangatlah sulit. Sayangnya untuk mengatakan 'tidak' adalah hal yang sangat penting. Lalu bagaimana caranya mengatakan tidak dalam sebuah cara yang tetap mempertahankan reputasi Anda? Berikut ini adalah bagaimana orang-orang sukses di dunia berkata tidak ke orang lain.

Berkata Tidak Bukanlah Hal Yang Mudah

http://utility-share.blogspot.com/2014/09/ketika-orang-orang-sukses-di-dunia.html
SAY 'NO' !

Ada banyak alasan mengapa terkadang untuk berkata "tidak" adalah hal yang sangat sulit. Beberapa alasan paling umum adalah karena biasanya orang terkait takut merusak relasi yang telah ada atau malah menyebabkan konflik, khususnya dalam dunia kerja. Alasan lainnya adalah karena kita telah terbiasa menjadi orang baik yang selalu berkata ya dan jarang mengucapkan tidak.

Seperti yang telah dikatakan di atas, untuk menolak sesuatu mungkin terdengar sangat mudah. Kenyataannya memang benar, hal ini cukup mudah untuk dilakukan namun sayangnya untuk menyampaikannya dalam sebuah cara yang relatif ramah dan profesional sangatlah sulit.

Cara Berkata Tidak Secara Sukses


Dilansir dari LinkedIn, Brian de Haaff, co-founder dan CEO dari Aha! membagi cara berkata tidak secara profesional ini menjadi 4 tahap mudah. Berikut cara - caranya
  • Menjadi Pendengar Yang Baik

http://utility-share.blogspot.com/2014/09/ketika-orang-orang-sukses-di-dunia.html
DENGARKAN SETIAP KATA YANG KELUAR DARI MULUTNYA
Walaupun Anda sudah tahu bahwa Anda akan menolak permintaan lawan bicara Anda namun tentu bukanlah sesuatu yang ramah dan profesional jika Anda tidak terlebih dahulu mendengarkan permintaan mereka. Karena berbagai alasan, tentu permintaan yang diminta lawan bicara Anda adalah hal yang cukup penting untuk mereka, jika tidak maka mereka tidak akan bertanya kepada Anda.

Inilah sebabnya mengapa tugas Anda adalah menjadi pendengar yang baik, mengerti permintaan mereka, dan mengetahui apa alasan mereka meminta Anda mengerjakannya. Mempelajari terlebih dahulu permintaan mereka walaupun hanya untuk waktu yang singkat akan membuat lawan bicara Anda mengetahui bahwa Anda menghargai mereka, berbeda halnya jika Anda hanya setengah hati mendengarkan permintaan mereka.

  • Ketahui Prioritas Anda

http://utility-share.blogspot.com/2014/09/ketika-orang-orang-sukses-di-dunia.html
GOAL
Setiap permintaan memang dapat ditangani dengan sangat cepat baik dengan berkata "ya" ataupun "tidak," namun apakah Anda yakin bahwa Anda sudah dengan tepat menangani setiap permintaan? Darimana Anda tahu bahwa permintaan yang Anda tolak ataupun Anda terima adalah permintaan yang sesuai dengan prioritas visi Anda ke depannya? Di sinilah sebabnya mengapa Brian menasihatkan Anda untuk mendefinisikan terlebih dahulu apa visi Anda, jika tidak maka Anda akan mengalami kesulitan untuk mengetahui permintaan mana yang harus Anda terima dan permintaan mana yang sebenarnya harus Anda tolak.

Sebagai contoh, jika Anda tahu visi Anda ke depannya adalah Anda akan menjadi seorang desainer grafis ternama dalam bidang website, dan dihadapkan dalam sebuah dimana Anda mendapatkan 2 permintaan. Permintaan yang satu adalah terkait bidang website sedangkan yang satu lagi terkait desain interior, tentu bukan keputusan yang tepat apabila Anda malah mengatakan tidak ke permintaan desain website tersebut bukan?

  • Jawab Dengan Cepat dan Jelas

http://utility-share.blogspot.com/2014/09/ketika-orang-orang-sukses-di-dunia.html
YA ATAU TIDAK !
Hal yang selanjutnya harus diingat adalah setelah kedua hal di atas Anda lakukan, maka jawablah dengan cepat dan jelas. Di samping karena alasan menghabiskan tenaga dan waktu, alasan lainnya adalah karena Anda juga tidak ingin menghabiskan waktu dari orang yang meminta Anda. Menjawab dengan cepat di sini bukan berarti sekedar dengan cepat berkata ya atau tidak tanpa benar-benar mengetahui terlebih dahulu permintaan orang terkait, yang dimaksud adalah menjawabnya secepat yang Anda bisa sesudah Anda mengetahui bahwa permintaan tersebut memang tidak sejalan dengan prioritas visi Anda.

  • Jelaskan Kenapa

http://utility-share.blogspot.com/2014/09/ketika-orang-orang-sukses-di-dunia.html
BERI PENJELASAN
Salah satu kesalahan paling umum saat seseorang berkata tidak adalah mereka terkadang tidak menjelaskan dengan baik alasan di balik jawaban mereka. Dengan menjelaskan mengapa Anda menolak permintaan mereka, maka itu berarti Anda memperbolehkan lawan bicara Anda untuk melihat jawaban tersebut melalui perspektif Anda. Memperbolehkan mereka untuk mengerti kenapa dan mengapa, tidak sekedar jawaban yang negatif.

Cara ini juga dapat diterapkan pada saat Anda terpaksa berkata "ya." Tidaklah dapat dipungkiri bahwa terkadang Anda akan menemukan kondisi dimana Anda harus berkata ya ke sebuah permintaan. Jika begini maka sebelum terpaksa berkata "ya," cobalah jelaskan kesulitan apa yang akan ditemui seperti contohnya jelaskan Anda sedang sibuk dengan pekerjaan lain dan mengerjakan permintaan tersebut akan memakan waktu yang lebih lama.

Berkata tidak adalah hal yang sangat penting untuk membantu kesuksesan Anda, Steve Jobs sendiri pernah berkata bahwa inovasi adalah berkata tidak ke ribuan hal.

A Blog Give Motivation

COMMENTS

Name

Aktor Indonesia,2,Aktris Indonesia,14,Android,15,Animasi,1,Anime,28,Aplikasi,2,Arsitektur,1,Artikel,95,Artikel Bugis,8,Artikel Islami,41,Berita,8,Chineese,2,Desain,1,Elektro,2,Elektronika,2,Film,13,Film Barat,8,Film Indonesia,3,Games,4,Home,1,Image Only,11,Industri,1,IOS,3,Java,1,Kesehatan,71,Komik,50,Komik Lucu Bahasa Indonesia,50,Kontes Menulis,1,Kontes SEO,11,Kuis,1,Kuliah,1,LightHOUSE Indonesia,1,Matematika,1,Models,3,Olahraga,49,Profil Artis,18,Review,3,Review Blog,8,Review Games,3,SEO,11,Sepak Bola,60,Simulasi,1,Smartphone,2,Software,1,Story,1,Teknologi,74,Telekomunikasi,1,Template Blog,8,Tes,1,Tips Blogging,13,Tips dan Trik,23,Tokoh,18,Top 10,142,Top 5,28,Tutorial Blog,95,Unik,370,
ltr
item
UShare Blog: Ketika Orang-Orang Sukses di Dunia Mengatakan "Tidak"
Ketika Orang-Orang Sukses di Dunia Mengatakan "Tidak"
Apa Reaksi ketika Orang sukses mengatakan tidak?
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjjBHcVe45W7fLN_1kBYjbJwvGS8lXMi2ddfNeSFI5BpS_6LrAVjGY1oIxyfLQ_qxNOehNgjNDuEQ0xOZPr0G2yEIv9dc8-__ok25C5l0PnopKri8WFTiTjVHYymZmvzeuc8ITI1mLa-grN/s1600/bilang_tidak.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjjBHcVe45W7fLN_1kBYjbJwvGS8lXMi2ddfNeSFI5BpS_6LrAVjGY1oIxyfLQ_qxNOehNgjNDuEQ0xOZPr0G2yEIv9dc8-__ok25C5l0PnopKri8WFTiTjVHYymZmvzeuc8ITI1mLa-grN/s72-c/bilang_tidak.jpg
UShare Blog
http://utility-share.blogspot.com/2014/09/ketika-orang-orang-sukses-di-dunia.html
http://utility-share.blogspot.com/
http://utility-share.blogspot.com/
http://utility-share.blogspot.com/2014/09/ketika-orang-orang-sukses-di-dunia.html
true
7805869321094886971
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content